Eurocom umumkan notebook dengan kapasitas penyimpanan 6 TB pertama di dunia

 On 16 Agu 2013  

Laptop Eurocom Panther series

Setelah meluncurkan notebook gaming, Eurocom M3, kali ini Eurocom, perusahaan komputer asal Kanada memperkenalkan, bukan model baru, namun notebook mobile workstation yang kapasitas penyimpananya diupgrade hingga 6 TB dan menjadikan notebook pertama di dunia yang memiliki kapasitas penyimpanan sebesat 6 TB.

Adalah Eurocom Panther series, Panther 4.0 dan Panther 5D dengan kemampuan 3D, yang menjadi notebook pertama yang akan mencicipi kapasitas penyimpanan sebanyak ini. Kedua notebook tersebut merupakan sebuah mobile workstation jadi wajar jika memiliki ketebalan hingga 6 cm dengan berat diatas 5 Kg. Kapasitas hingga 6 TB bisa didapatkan jika Anda mengkonfigurasi keduanya dengan menggunakan hingga hingga empat buah HDD Travelstar 5K1500 yang masing-masing berkapasitas 1,5 TB. Selain itu, Anda juga bisa mengkonfigurasinya menggunakan SSD atau Hybrid selain HDD. Travelstar 5K1500 memiliki fitur 32 MB cache buffer, 0,5 watt low power idle, dan 400G/2ms operating shock akan memberikan kinerja yang tinggi dan effisien.

Selain mengkonfigurasi media penyimpananya, Panther 4.0 dan Panther 5D juga dapat dikomfigurasi mulai dari prosesor, RAM, GPU, dan lain sebagainya.

Specs:
  • Layar: 17.3” Full HD 1920x1080, matte atau glossy
  • Prosesor: up to Intel Core i7-3970X Extreme atau Xeon E5-2600 series
  • Memory: up to 32GB of quad channel DDR3 1600MHz RAM
  • GPU: Two MXM 3.0b slots supporting single and dual graphics operation (including the NVIDIA Quadro K5000M, K40000M, K3000M and K2000M)
  • Penyimpanan: up to 6 TB of storage with four physical SSD, Hybrid or HDD, RAID 0/1/5/10 support
  • Berat/Dimensi: 5,5 Kg dan 419(W)x286(D)x57.9-62.1(H)mm



Eurocom umumkan notebook dengan kapasitas penyimpanan 6 TB pertama di dunia 4.5 5 Unknown 16 Agu 2013 Laptop Eurocom Panther series hadir dengan kapasitas penyimpanan hingga 6TB Setelah meluncurkan notebook gaming, Eurocom M3 , kali ini Eurocom, perusahaan komputer asal Kanada memperkenalkan, bukan model baru, namun...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar