Ganti Harddisk dengan SSD, meningkatkan performa notebook keseluruhan

 On 18 Jul 2013  

Ganti harddisk laptop dengan SSD

Punya notebook itu ada enaknya ada nggaknya. Enaknya bisa dibawa kemana-mana, jadi kalau misalnya lagi bosen di kamar, bisa di bawa ke ruang tamu, bosen sambil duduk, bisa sambil tiduran, jadi gak bosen cuma di satu tempat aja.

Dan gak enaknya adalah kalo notebook udah lelet, bingung mau upgradenya. Kebanyakan orang mungkin berpendapat kalau penyebab keleletanya adalah prosesornya yang sudah out of date , padahal yang bisa di upgrade cuma RAM sama HDD. Mengupgrade RAM saja ternyata tidak meningkatkan performa notebook secara signifikan, namun mengganti HDD dengan SSD bisa.

Mengganti Harddisk dengan SSD, worth it?:

SSD memang masih relative mahal saat ini, harganya berkisar 700k hingga jutaan rupiah, tergantung kapasitas dari SSD yang akan kita beli. Enaknya pakai SSD adalah membantu menghemat penggunaan daya notebook karena SSD membutuhkan daya lebih sedikit daripada HDD, meningkatkan performa karena memiliki speed lebih baik dari HDD, dan tahan goncangan sehingga aman jika digunakan pada saat berkendara. Namun kekuranganya adalah harga yang masih mahal.

Seberapa pantaskah engkau untuk ku dapatkan mengganti HDD dengan SSD? Memang sih harganya relatif mahal, namun performa yang diberikannya juga sebanding dengan harga yang dikeluarkan kok dan juga SSD bisa digunakan baik untuk notebook atau dekstop PC. Simak perbandingan antara penggunaan SSD dan HDD pada video di bawah ini (by Jagatreview):




Memilih SSD yang cocok (dengan kantong juga) :

Simpel, semakin mahal semakin baik, jadi beli yang paling mahal, selesai. Jika kita tidak punya masalah dengan dana, maka saran tersebut sangat dianjutkan. Namun, biasa lah, orang Indonesia biasanya ingin harga seminimal mungkin untuk mendapatkan kualitas semaksimal mungkin, maka dari itu, perhatikan hal-hal berikut:

1. kapasitas

Semakin besar kapasitas berarti semakib mahal harganya. Jadi, belilah SSD dengan kapasitas cukup untuk OS dan beberapa software yang rencananya akan Anda Gunakan. Semakin besar kapasitas SSD yang Anda beli akan semakin banyak juga uang yang Anda keluarkan.

2. Seri

Beberapa produsen SSD mengeluarkan SSD dengan seri berbeda-beda. Seperti pada Corsair yang memiliki SSD dengan seri Force GS, Force GS, Neutron Series, dll. Semakin mahal biasanya akan menawarkan performa yang semakin tinggi pula. Sesuaikan dengan kebutuhan dan dana yang Anda miliki.

Penggunaan SSD memang masih seperti barang mewah pada saat ini, performa yang ditawarkan memang 5x lebih baik dari HDD, namun harganya juga masih tinggi untuk kebanyakan orang. Seperti halnya teknologi lainnya, seiring waktu, harga SSD juga akan turun. Nah. tinggal menunggu timing yang tepat kapan harus membeli SSD, bagi yang ingin mengganti HDD nya ke SSD.
Ganti Harddisk dengan SSD, meningkatkan performa notebook keseluruhan 4.5 5 Unknown 18 Jul 2013 Ganti Harddisk laptop dengan SSD, meningkatkan performa notebook keseluruhan. SSD memang masih relative mahal saat ini Punya notebook itu ada enaknya ada nggaknya. Enaknya bisa dibawa kemana-mana, jadi kalau misalnya lagi bosen di kamar, bisa di bawa ke ruan...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar