Acer Iconia W3 terima kritik, Acer siapkan versi upgrade? (Juga ketersediaan Iconia W3 di Indonesia)

 On 18 Jul 2013  

Tablet Acer iconia W3

Pada ajang Computex beberapa bulan lalu, Acer merilis tablet Windows 8 pertama yang menggunakan layar 8 inch, namun ternyata penggunaan layar kecil pada tablet tersebut menuai banyak kritik dari para penggunanya sehingga Acer berencana untuk merilis versi upgrade dari Iconia W3. Pada Iconia W3, keluhan pengguna datang dari penggunaan layar 8 inch yang hanya memiliki resolusi 1280 x 800 pixel dengan kerapatan pixel hanya 186ppi.

Pembaruan pada versi upgrade Iconia W3 dikabarkan akan mengganti penggunaan layar berjenis TN-LCD glass menjadi jenis IPS. Untuk perilisannya sendiri, dikabarkan akan meluncur pada bulan September mendatang, namun belum bisa dipastikan akan dirilis dengan nama apa. Kemungkinan, tablet ini akan dibandrol 4,3 jutaan rupiah.

Kembali ke Tanah Air, masih belum ada kabar dari Acer mengenai peluncuran Iconia W3 ini, namun di website Dirjen Postel, ada sebuah perangkat keyboard, Acer - Keyboard W3, yang telah mendapatkan status 'SP3, BALAI UJI' pada tanggal 5 Juli lalu. Kemungkinan besar perangkat ini adalah keyboard bluetooth yang akan mendampingi Iconia W3. Follow Suka Notebook di Twitter untuk medapatkan updatenya.
Acer Iconia W3 terima kritik, Acer siapkan versi upgrade? (Juga ketersediaan Iconia W3 di Indonesia) 4.5 5 Unknown 18 Jul 2013 Tablet Acer iconia W3 terima kritik dan dikabarkan akan segera hadirkan penggantinya dengan besar layar yang sama Pada ajang Computex beberapa bulan lalu, Acer merilis tablet Windows 8 pertama yang menggunakan layar 8 inch, namun ternyata penggunaan lay...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar