Dell XPS 15 dibandrol mulai 16 jutaan

 On 22 Okt 2013  


Setelah diperkenalkan awal bulan lalu bersama tablet Android terbaru Dell, Venue series, Dell secara resmi mengumumkan ketersediaan laptop XPS 15 dan bisa didapatkan melalui website resmi Dell untuk pasar Amerika.

Dell XPS 15 hadir dengan spesifikasi kelas atas seperti prosesor Intel Haswell dengan pilihan Core i5 atau Core i7, grafis Nvidia Geforce, media penyimpanan SSD atau HDD yang dibalut dengan body yang ramping sehingga meningkatkan mobilitas laptop ini. Selain itu, layar sebesar 15,6-inch laptop ini hadir dengan resolusi HD+, 3200 x 1800 piksel yang akan memberikan tampilan gambar yang jernih dengan frame layar yang kecil. Dell XPS 15 juga akan berjalan dengan sistem operasi Windows 8.1 out of the box.

Dengan spesifikasi kelas atas yang ditawarkan oleh Dell, jangan berharap untuk bisa mendapatkan laptop ini dengan harga murah. Dell membandrol XPS 15 mulai $1.499. Jika Anda mau menambah $400, Anda bisa membawa pulang XPS 15 dengan layar Quad HD+, jika kocek Anda masih cukup, Anda bisa menambah $400 lagi untuk mendapatkan media penyimpanan SSD sebesar 512GB. Tertarik memilikinya?
Dell XPS 15 dibandrol mulai 16 jutaan 4.5 5 Unknown 22 Okt 2013 laptop Dell terbaru, Dell XPS 15, dirilis dilengkapi dengan prosesor Intel dan GPU Nvidia. Harga laptop Dell ini mulai 16 jutaan Setelah diperkenalkan awal bulan lalu bersama tablet Android terbaru Dell, Venue series , Dell secara resmi mengumumkan ketersediaan lapto...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar