Panasonic perkenalkan AX Ultrabook Convertible

 On 14 Jun 2013  

Laptop Panasonic AX Ultrabook

Panasonic memang lebih dikenal dengan produk perangkat elektroniknya, namun Panasonic juga memproduksi notebook. Kali ini, Panasonic memperkenalkan ultrabook convertible terbaru mereka, Panasonic AX. Menggunakan layar yang dapat diputar 360 derajat, ultrabook convertible ini mengingatkan kita pada desain ultrabook Lenovo Yoga 11 dan 13 yang menggunakan engsel putar 360 derajat juga.

Panasonic AX dibekali dengan prosesor terbaru Intel Haswell Core i7 4500U, RAM sebanyak 4GB, media penyimpanan 128GB SSD, Windows 8 Pro, port VGA, port LAN, port HDMI, dan dua port USB 3.0. Sedangkan layarnya menggunakan layar berukuran 11,6 inch dengan resolusi Full HD 1080p dan juga sudah touch ready. Yang menarik dari ultrabook besutan Panasonic ini adalah daya baterainya bisa mencapai 13 jam. Angka tersebut diperoled dengan dua baterai, satu baterai internal ultrabook ini yang mampu memberikan daya hingga 9 jam dan satu lagi baterai internal yang masih bisa diakses dengan daya tahan hingga 4 jam. Dengan model Hot Swap, tidak perlu mematikan sistem ketika melakukan penggantian baterai.

Ultrabook convertible yang memiliki ketebalan hanya 18mm dan berat 1,14Kg ini akan mulai dipasarkan di kawasan Jepang pada tanggal 21 Juni 2013 mendatang, sayangnya belum ada informasi mengenai harga jualnya.
Panasonic perkenalkan AX Ultrabook Convertible 4.5 5 Unknown 14 Jun 2013 Laptop Panasonic AX Ultrabook Convertible hadir dengan bobot hanya 1,14 Kg dengan prosesor Core i7 dan RAM 4 GB Panasonic memang lebih dikenal dengan produk perangkat elektroniknya, namun Panasonic juga memproduksi notebook. Kali ini, Panasonic memper...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar