Panasonic rilis Toughbook CF-AX3 Ultrabook Hybrid

 On 28 Okt 2013  

Laptop terbaru Panasonic

Walaupun bukan pemain utama di pasar laptop, namun Panasonic masih rutin merilis produk laptop-laptopnya. Setelah awal Juni lalu merilis ultrabook hybrid, kali ini Panasonic kembali merilis ultrabook hybrid terbarunya yang dinamai Panasonic Toughbook CF-AX3 Ultrabook Hybrid. Selain berfungsi sebagai ultrabook, laptop ini juga hadir dengan fungsi sebagai tablet juga dengan melipat layarnya hingga 360 derajat.

Ultrabook yang ditujukan untuk kalangan profesional maupun eksekutif ini dilengkapi dengan layar sebesar IPS 11,6-inch dengan resolusi Full-HD dan anti-glare sehingga tidak memantulkan cahaya ketika digunakan dibawah sumber cahaya langsung. Didalamnya, tertanam prosesor Intel Core i5-4300U dengan kemampuan Intel Core vPro. Penggunaan prosesor rendah daya keluaran Intel ini membuat ultrabook ini memiliki daya tahan baterai hingga 12 jam. Selain itu, ultrabook yang hanya memiliki bobot 1,135 Kg dan ketebalan hanya 18 mm ini juga hadir dengan konektifitas 4G/LTE, bluetooth, dan WiFi 802 11a/b/g/n, sedangkan untuk koneksi 3G akan tersedia sebagai opsional.

Out of the box, ultrabook ini akan dilengapi dengan sistem operasi Windows terbaru, Windows 8.1 Pro, namun Panasonic juga menyediakan sistem operasi Windows 7 sebagai opsional.

Ultrabook Hybrid Panasonic ini akan dipasarkan untuk kawasan Eropa pada bulan November 2013 mendatang dengan harga yang tidak bisa dikatakan murah, mulai $2,231 atau sekitar 24 jutaan dengan kurs rupiah saat ini.
Panasonic rilis Toughbook CF-AX3 Ultrabook Hybrid 4.5 5 Unknown 28 Okt 2013 Laptop Panasonic Toughbook terbaru menghadirkan fungsi sebagai tablet dan ultrabook dengan prosesor Core i5 Haswell Walaupun bukan pemain utama di pasar laptop, namun Panasonic masih rutin merilis produk laptop-laptopnya. Setelah awal Juni lalu merilis...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar