HP Chromebook 11 dirilis, Laptop baru dengan Chrome OS

 On 9 Okt 2013  


Setelah beberapa hari sebelumnya gambar HP Chromebook 11 bocor ke internet, akhirnya kemarin HP dan Google resmi merilis laptop baru mereka Chromebook 11 yang tentunya akan dilengkapi dengan sistem operasi buatan Google, Chrome OS. Laptop yang dibandrol dengan harga $279 atau sekitar 3 jutaan dengan kurs saat ini akan dilengkapi dengan prosesor Samsung Exynos 5250 dual-core dengan RAM sebesar 2 GB, media penyimpanan flash sebesar 16 GB dengan 100 GB Google Drive cloud storage selama 2 tahun, webcam, dan dua port USB 2.0.


Laptop dengan layar 11 inch IPS ini hadir dengan desain screw-free yang atraktif dengan frame magnesium dan berat hanya 1,04 Kg. Dan hmmm, bisa menjadi opsi menarik untuk pengguna yang mencari laptop yang tidak menggangu mobilitas mereka dengan desain mirip laptop Apple, bukan begitu. Laptop Chrome OS baru ini akan ditawarkan dengan 60 hari free trial Google Play Music dan bisa didapatkan untuk kawasan Amerika dan UK mulai hari ini dan negara lainnya mulai musim libur mendatang.
HP Chromebook 11 dirilis, Laptop baru dengan Chrome OS 4.5 5 Unknown 9 Okt 2013 Laptop baru Chromebook dari HP, Chromebook 11, hadir dengan layar 11 inch IPS dan harga $279 Setelah beberapa hari sebelumnya gambar HP Chromebook 11 bocor ke internet, akhirnya kemarin HP dan Google resmi merilis laptop baru mereka...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar